Pages

Tuesday, June 11, 2019

HBF Malang Mencari Bakat, Mengorbitkan Ambassador dan Mencetak Lagenda



HBF Malang Mengukir Sejarah, Menorehkan ribuan Prestasi bagi para penggunanya.

Dengan dilatarbelakangi oleh kesuksesan Kelapa Sawit Bird Shop sebagai pusat penjualan online Prodak-Prodak HBF Malang, besar harapan saya untuk meningkatkan daya jual dan memperkuat posisi reseller khusus untuk kota Malang agar dinamis dan berkembang. sebagai penulis blog ini, berikut ini adalah visi misi yang disusun sebagai tugas dan tanggung jawab saya sebagai distributor kota Malang.
Logo kelapa Sawit Bird Shop
Visi :
Membangun basis penjualan Prodak HBF Malang yang kuat dan menguntungkan kepada setiap reseller di kota Malang
Misi :
1. Memanfaatkan teknologi terkini untuk merekam jejak para penghobi yang bergabung menjadi reseller di setiap team.
2. Memperkuat posisi Reseller dengan menanggarkan dana sponsorship kepada reseller untuk didonasikan kepada gantangan terdekat dengan kedudukan reseller.
3. Memperkuat posisi reseller yang sekaligus Kicaumania untuk selalu update berita terkini.
4. Menghapuskan kesenjangan senior-junior agar dapat berkolaborasi bersama.
5. Mensupport EO-EO gantangan yang bertujuan untuk kesepakatan Win-Win Solution.
6. Membangun kerjasama Win-Win Solution kepada semua pihak yang berkecimpung di dunia kicaumania kota Malang. 

dengan visi dan misi yang telah dibuat tersebut , besar harapan saya agar HBF Malang dengan posisi nya sebagai Pelopor pakan dan vitamin racikan herbal berkualitas tinggi agar semakin maju dan menguntungkan reseller ke depanya. berikut adalah susunan program yang direncanakan untuk mengeksekusi Visi-Misi Kelapa Sawit Bird Shop sebagai distributor :
 
HBF Malang mencari Bakat 
Kopdar HBF Malang
Membesut bakat baru dapat dilakukan siapa saja, oleh karena itu grup WA HBF Fighter Malang didirikan untuk menyaring bakat2 tersebut secara terbuka dan intensif. sebagai blogger dan kicaumania, posisi Kelapa Sawit Bird Shop adalah melakukan rekap dan pengayoman terhadap Reseller dan pelanggan. Klik disini untuk bergabung di kolom Komentar Grup LKM / Lovebird Kekekan Malang.
Kami sebagai penyelenggara kontes berpendapat, Grup Facebook LKM Beh dapat menjadi barometer yang berperan penting dalam dunia lovebird mania. kami mendukung segenap visi misi dan upaya yang diusung oleh Mas Huda sebagai pendiri grup tersebut. kami berharap dapat berpartisipasi dalam kestabilan harga lovebird kekekan karena posisi kami sebagai pensuplai kebutuhan pakan dan vitamin untuk lovebird kekekan. kami dapat menjaring para penghobi baru Lovebird untuk dapat eksis dan berpartisipasi di dunia kicaumania Indonesia agar gelaran-gelaran lomba semakin semarak.

HBF Malang mengorbitkan Ambassador.
dokumentasi oleh Kelapa Sawit Bird Malang
dalam mengusahakan penjualan , HBF Malang membesut Ambassador/Bintang iklan/Duta prodak. kami memberikan tanda terimakasih berupa diskon/bonus/stiker dan merchandhise gratis kepada mereka yang merupakan konsumen setia HBF Malang. banyak hadiah-hadiah menarik yang kami rahasiakan sebagai tanda terimakasih keepada duta HBF Malang. kami membuka seluas-luasnya bagi siapa saya yang ingin bergabung menjadi Brand Ambassador/bintang iklan/duta HBF Malang. Bukan dalam rangka membuat kesenjangan senior-junior, kami bahkan menghapuskan kesenjangan tersebut. Bpk. Saleh, Bpk. Archie yang telah melalang-buana di dunia gantangan sebagai kicaumania senior telah lebih dulu menjadi Duta HBF Malang yang dapat dijadikan sebagai panutan untuk para Ambassador/duta HBF Malang yang baru. hal ini dikarenakan kerendahan hati dan sifat bersahabat dan berbagi mereka kepada kicaumania-kicaumania yang baru. kami berharap generasi-generasi duta HBF Selanjutnya dapat menjadi lagenda dan menaikan Value / nilai tambah bagi gacoanya. menjadi Duta HBF secara tidak langsung adalah sebuah pilihan terbaik untuk menaikan Value / nilai tambah dari gacoan yang dibesut, karena memang duta-duta HBF Sebelumnya telah menjual gacoan berkualitas tinggi dengan harga yang fantastis. "Sudah sering menang, pakan dapat diskon, harga burung yang diorbitkan mahal lagi". tidak ada kesenangan yang melebihi hobi yang dibayar, yaitu dengan cara menjadi Duta HBF Malang.
telah banyak contoh burung duta HBF yang memiliki harga fantastis. seperti halnya Kuntheng milik Embah Saleh, Shakira milik Bpk. Archie, Oreo milik bpk. Adi lokal KWB, dll. kami membuka seluas-luasnya kesempatan bagi siapa saja yang ingin bergabung menjadi Duta HBF / Ambassador.
mereka telah menjadi lagenda dan mencatat sejarah bagi perjalanan HBF Malang sebagai Pakan Burung dan peracik vitamin herbal, aman jangka panjang dan terbukti selama bertahun-tahun.

HBF Malang Melahirkan Lagenda Baru
 
bapak archie (kiri) dan Embah Saleh
Perjalanan Duta HBF Malang tidak pernah melupakan sejarah bagi siapa saja yang membesarkan nama HBF Malang. relasi-relasi yang terjalin bersama dengan para lagenda hingga kini masih aktif bersilaturahmi satu sama lain. kami bersahabat dengan banyak lagenda-lagenda yang telah membuktikan sendiri keunggulan prodak HBF Malang selama bertahun-tahun. 

Bpk. Beng Siswanto, seniman kenari.
kami berharap , semua visi misi yang terangkum bersama dengan program-program kelapa sawit bird shop yang dibawah naungan HBF Malang dapat di eksekusi dengan baik. Semua Pakan dan vitamin tidak akan menjadi lagendaris tanpa pembuktian oleh para Lagenda. jadi kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya bagi mereka para lagenda yang turut berpartisipasi dalam membesarkan nama HBF Malang.